Garis yang memisahkan jenis fauna (hewan) Indonesia bagian timur dengan bagian tengah adalah ...
Berikut ini Pembahasan Soal dan Kunci Jawaban Biologi Materi Keanekaragaman Hayati:
Soal:
Garis yang memisahkan jenis fauna (hewan) Indonesia bagian timur dengan bagian tengah adalah ...
A. garis Weber
B. garis Khatulistiwa
C. garis Wallace
D. garis lintang
E. garis bujur
Kunci Jawaban: A
Pembahasan:
Garis yang memisahkan jenis fauna bagian Timur dengan bagian Tengah yaitu garis Weber. Sedangkan garis Wallace garis yang memisahkan jenis fauna bagian Tengah dengan bagian Barat. Dengan adanya garis-garis ini, maka Indonesia dibagi menjadi tiga wilayah fauna, yaitu Oriental (Asiatis), Australis, dan Peralihan.